Mengonfigurasi Tanggal dan Waktu
Sistem operasi modern membedakan antara dua jenis jam berikut:
-
Sebuah real-time clock (RTC/jam real-time), sering disebut sebagai jam perangkat keras, (biasanya suatu integrated circuit pada papan sistem) yang benar-benar independen dari keadaan saat ini dari sistem operasi dan berjalan bahkan ketika komputer dimatikan.
-
Sebuah jam sistem, juga dikenal sebagai sebuah jam perangkat lunak, yang dipelihara oleh kernel dan nilai awalnya didasarkan pada jam real-time. Sekali sistem di-boot dan jam sistem diinisialisasi, jam sistem sepenuhnya tidak bergantung kepada jam real-time.
Waktu sistem selalu dijaga dalam Coordinated Universal Time (UTC/Waktu Universal Terkoordinasi) dan dikonversi dalam aplikasi ke waktu lokal ketika dibutuhkan. Waktu lokal adalah waktu sebenarnya dalam zona waktu Anda, memperhitungkan daylight saving time (DST). Jam real-time dapat memakai UTC atau waktu lokal. Disarankan memakai UTC.
Fedora Rawhide menawarkan tiga alat baris perintah yang dapat digunakan untuk mengonfigurasi dan menampilkan informasi tentang tanggal dan waktu sistem: utilitas timedatectl, yang baru di Fedora Rawhide dan merupakan bagian dari systemd
; perintah date tradisional; dan utilitas hwclock untuk mengakses jam perangkat keras.
Memakai Perintah timedatectl
Utilitas timedatectl didistribusikan sebagai bagian dari sistem systemd
dan manajer layanan dan memungkinkan Anda untuk meninjau dan mengubah konfigurasi jam sistem. Anda dapat menggunakan alat ini untuk mengubah tanggal dan waktu saat ini, mengatur zona waktu, atau mengaktifkan sinkronisasi otomatis jam sistem dengan server jarak jauh.
Untuk informasi tentang cara menampilkan tanggal dan waktu saat ini dalam format ubahan, lihat juga Menggunakan Perintah tanggal.
Menampilkan Tanggal dan Waktu Saat Ini
Untuk menampilkan tanggal dan waktu saat ini bersama dengan informasi terperinci tentang konfigurasi sistem dan jam perangkat keras, jalankan perintah timedatectl tanpa opsi baris perintah tambahan:
timedatectl
Ini menampilkan waktu lokal dan universal, zona waktu yang saat ini digunakan, status konfigurasi Network Time Protocol (NTP
), dan informasi tambahan yang terkait dengan DST.
Berikut ini adalah contoh keluaran dari perintah timedatectl pada sistem yang tidak menggunakan NTP
untuk menyelaraskan jam sistem dengan server jarak jauh:
~]$ timedatectl Local time: Mon 2013-09-16 19:30:24 CEST Universal time: Mon 2013-09-16 17:30:24 UTC Timezone: Europe/Prague (CEST, +0200) NTP enabled: no NTP synchronized: no RTC in local TZ: no DST active: yes Last DST change: DST began at Sun 2013-03-31 01:59:59 CET Sun 2013-03-31 03:00:00 CEST Next DST change: DST ends (the clock jumps one hour backwards) at Sun 2013-10-27 02:59:59 CEST Sun 2013-10-27 02:00:00 CET
Mengubah Waktu Saat Ini
Untuk mengubah waktu saat ini, ketik yang berikut ini di prompt shell sebagai root
:
timedatectl set-time
JJ:MM:DD
Gantikan JJ dengan jam, MM dengan menit, dan DD dengan detik, semua diketikkan dalam bentuk dua digit.
Perintah ini memperbarui waktu sistem dan jam perangkat keras. Hasilnya mirip dengan menggunakan perintah date --set dan hwclock --systohc.
Perintah akan gagal jika layanan NTP
diaktifkan. Lihat Menyelaraskan Jam Sistem dengan Server Jarak Jauh untuk menonaktifkan layanan secara temporal.
Untuk mengubah waktu saat ini menjadi 11:26 malam, jalankan perintah berikut sebagai root
:
~]# timedatectl set-time 23:26:00
Secara baku, sistem dikonfigurasi untuk menggunakan UTC. Untuk mengonfigurasi sistem Anda agar mempertahankan jam di waktu setempat, jalankan perintah timedatectl dengan opsi set-local-rtc
sebagai root
:
timedatectl set-local-rtc
boolean
Untuk mengkonfigurasi sistem Anda agar menjaga jam di waktu setempat, ganti boolean dengan yes
(atau, sebagai alternatif, y
, true
, t
, atau 1
). Untuk mengkonfigurasi sistem agar menggunakan UTC, ganti boolean dengan no
(atau, sebagai alternatif, n
, false
, f
, atau 0
). Opsi baku adalah no
.
Mengubah Tanggal Saat Ini
Untuk mengubah tanggal saat ini, ketikkan yang berikut ini di prompt shell sebagai root
:
timedatectl set-time
TTTT-BB-DD
Gantikan TTTT dengan angka tahun empat digit, BB dengan bulan dua digit, dan DD dengan tanggal dua digit.
Perhatikan bahwa mengubah tanggal tanpa menyatakan waktu saat ini akan menyebabkan mengatur waktu ke 00:00:00.
Untuk mengubah tanggal saat ini menjadi 2 Juni 2013 dan mempertahankan waktu saat ini (11:26 malam), jalankan perintah berikut sebagai root
:
~]# timedatectl set-time "2013-06-02 23:26:00"
Mengubah Zona Waktu
Untuk mencantumkan semua zona waktu yang tersedia, ketikkan yang berikut ini di prompt shell:
timedatectl list-timezones
Untuk mengubah zona waktu yang digunakan saat ini, ketik sebagai root
:
timedatectl set-timezone zona_waktu
Ganti zona_waktu dengan salah satu nilai yang tercantum oleh perintah timedatectl list-timezones.
Untuk mengidentifikasi zona waktu mana yang paling dekat dengan lokasi Anda saat ini, gunakan perintah timedatectl dengan opsi baris perintah list-timezones
. Misalnya, untuk mencantumkan semua zona waktu yang tersedia di Eropa, ketik:
~]# timedatectl list-timezones | grep Europe Europe/Amsterdam Europe/Andorra Europe/Athens Europe/Belgrade Europe/Berlin Europe/Bratislava …
Untuk mengubah zona waktu menjadi Europe/Prague
, ketik sebagai root
:
~]# timedatectl set-timezone Europe/Prague
Menyelaraskan Jam Sistem dengan Server Jarak Jauh
Berbeda dengan penyesuaian manual yang dijelaskan di bagian sebelumnya, perintah timedatectl juga memungkinkan Anda untuk mengaktifkan sinkronisasi otomatis jam sistem Anda dengan sekelompok server jarak jauh menggunakan protokol NTP
. Mengaktifkan NTP memfungsikan layanan chronyd
atau ntpd
, tergantung pada yang mana yang terpasang.
Layanan NTP
dapat diaktifkan dan dinonaktifkan menggunakan perintah sebagai berikut:
timedatectl set-ntp
boolean
Untuk mengaktifkan sistem Anda agar menyinkronkan jam sistem dengan server NTP
jarak jauh, ganti boolean dengan yes
(opsi baku). Untuk menonaktifkan fitur ini, ganti boolean dengan no
.
Untuk mengaktifkan sinkronisasi otomatis jam sistem dengan server jarak jauh, ketik:
~]# timedatectl set-ntp yes
Perintah akan gagal jika layanan NTP
tidak dipasang. Lihat Memasang chrony untuk informasi lebih lanjut.
Menggunakan Perintah date
Utilitas date tersedia di semua sistem Linux dan memungkinkan Anda untuk menampilkan dan mengkonfigurasi tanggal dan waktu saat ini. Hal ini sering digunakan dalam skrip untuk menampilkan informasi rinci tentang jam sistem dalam format ubahan.
Untuk informasi tentang cara mengubah zona waktu atau mengaktifkan sinkronisasi otomatis jam sistem dengan server jarak jauh, lihat Menggunakan Perintah timedatectl.
Menampilkan Tanggal dan Waktu Saat Ini
Untuk menampilkan tanggal dan waktu saat ini, jalankan perintah date tanpa opsi baris perintah tambahan:
date
Ini menampilkan hari dalam seminggu diikuti oleh tanggal saat ini, waktu setempat, zona waktu yang disingkat, dan tahun.
Secara baku, perintah date menampilkan waktu setempat. Untuk menampilkan waktu di UTC, jalankan perintah dengan opsi baris perintah --utc
atau -u
:
date --utc
Anda juga dapat menyesuaikan format informasi yang ditampilkan dengan memberikan opsi +"format"
pada baris perintah:
date +"format"
Ganti format dengan satu atau beberapa urutan kontrol yang didukung seperti yang diilustrasikan dalam Menampilkan Tanggal dan Waktu Saat Ini. Lihat Urutan Kontrol Yang Biasa Digunakan untuk daftar opsi pemformatan yang paling sering digunakan, atau halaman manual date
(1) untuk daftar lengkap opsi ini.
Urutan Kontrol | Deskripsi |
---|---|
|
Jam dalam format HH (misalnya, |
|
Menit dalam format MM (misalnya, |
|
Detik dalam format SS (misalnya, |
|
Tanggal dalam bulan dalam format DD (misalnya, |
|
Bulan dalam format MM (misalnya, |
|
Tahun dalam format YYYY (misalnya, |
|
Singkatan zona waktu (misalnya, |
|
Tanggal lengkap dalam format YYYY-MM-DD (misalnya, |
|
Waktu lengkap dalam format HH:MM:SS (misalnya, 17:30:24). Opsi ini sama dengan |
Untuk menampilkan tanggal saat ini dan waktu setempat, ketikkan hal berikut ini di prompt shell:
~]$ date
Mon Sep 16 17:30:24 CEST 2013
Untuk menampilkan tanggal dan waktu saat ini di UTC, ketik yang berikut ini pada prompt shell:
~]$ date --utc
Mon Sep 16 15:30:34 UTC 2013
Untuk menyesuaikan keluaran perintah date, ketik:
~]$ date +"%Y-%m-%d %H:%M" 2013-09-16 17:30
Mengubah Waktu Saat Ini
Untuk mengubah waktu saat ini, jalankan perintah date dengan opsi -set
atau -s
sebagai root
:
date --set
JJ:MM:DD
Gantikan JJ dengan jam, MM dengan menit, dan DD dengan detik, semua diketikkan dalam bentuk dua digit.
Secara baku, perintah date mengatur jam sistem ke waktu setempat. Untuk mengatur jam sistem dalam UTC, jalankan perintah dengan opsi baris perintah --utc
atau -u
:
date--set
JJ:MM:DD--utc
Untuk mengubah waktu saat ini menjadi 11:26 malam, jalankan perintah berikut sebagai root
:
~]# date --set 23:26:00
Mengubah Tanggal Saat Ini
Untuk mengubah tanggal saat ini, jalankan perintah date dengan opsi -set
atau -s
sebagai root
:
date --set
TTTT-BB-DD
Gantikan TTTT dengan angka tahun empat digit, BB dengan bulan dua digit, dan DD dengan tanggal dua digit.
Perhatikan bahwa mengubah tanggal tanpa menyatakan waktu saat ini akan menyebabkan mengatur waktu ke 00:00:00.
Untuk mengubah tanggal saat ini menjadi 2 Juni 2013 dan mempertahankan waktu saat ini (11:26 malam), jalankan perintah berikut sebagai root
:
~]# date --set 2013-06-02 23:26:00
Memakai Perintah hwclock
hwclock
adalah utilitas untuk mengakses jam perangkat keras, juga disebut sebagai Real Time Clock (RTC). Jam perangkat keras tidak tergantung pada sistem operasi yang Anda gunakan dan berfungsi bahkan ketika mesin dimatikan. Utilitas ini digunakan untuk menampilkan waktu dari jam perangkat keras. hwclock
juga berisi fasilitas untuk mengkompensasi drift sistematis dalam jam perangkat keras.
Jam perangkat keras menyimpan nilai-nilai: tahun, bulan, hari, jam, menit, dan detik. Ini tidak mampu menyimpan standar waktu, jam lokal atau Coordinated Universal Time (UTC), maupun mengatur Daylight Saving Time (DST).
Utilitas hwclock
menyimpan pengaturannya dalam berkas /etc/adjtime
, yang dibuat dengan perubahan pertama yang Anda buat, misalnya, ketika Anda mengatur waktu secara manual atau menyinkronkan jam perangkat keras dengan waktu sistem.
Pada Fedora 6, perintah hwclock dijalankan secara otomatis pada setiap shutdown atau reboot sistem, tetapi tidak dalam Fedora Rawhide. Ketika jam sistem disinkronkan oleh Network Time Protocol (NTP) atau Precision Time Protocol (PTP), kernel secara otomatis menyinkronkan jam perangkat keras ke jam sistem setiap 11 menit. |
Untuk detail tentang NTP, lihat Mengonfigurasi NTP Memakai Keluarga chrony dan Mengonfigurasi NTP Memakai ntpd. Untuk informasi tentang PTP, lihat Mengonfigurasi PTP Memakai ptp4l. Untuk informasi tentang pengaturan jam perangkat keras setelah mengeksekusi ntpdate, lihat Mengonfigurasi Pembaruan Jam Perangkat Keras.
Menampilkan Tanggal dan Waktu Saat Ini
Menjalankan hwclock tanpa opsi baris perintah sebagai pengguna root
mengembalikan tanggal dan waktu dalam waktu setempat ke keluaran standar.
hwclock
Perhatikan bahwa menggunakan opsi --utc
atau --localtime
dengan perintah hwclock tidak berarti Anda menampilkan waktu jam perangkat keras dalam UTC atau waktu setempat. Opsi ini digunakan untuk mengatur jam perangkat keras untuk menjaga waktu di salah satu dari mereka. Waktu selalu ditampilkan dalam waktu setempat. Selain itu, menggunakan perintah hwclock --utc atau hwclock --local tidak mengubah catatan dalam berkas /etc/adjtime
. Perintah ini dapat berguna ketika Anda tahu bahwa pengaturan yang disimpan dalam /etc/adjtime
tidak benar tetapi Anda tidak ingin mengubah pengaturan. Di sisi lain, Anda mungkin menerima informasi yang menyesatkan jika Anda menggunakan perintah dengan cara yang salah. Lihat halaman manual hwclock
(8) untuk detail selengkapnya.
Untuk menampilkan tanggal saat ini dan waktu lokal saat ini dari jam perangkat keras, jalankan sebagai root
:
~]# hwclock Tue 15 Apr 2014 04:23:46 PM CEST -0.329272 seconds
CEST adalah singkatan zona waktu dan singkatan dari Central European Summer Time.
Untuk informasi tentang cara mengubah zona waktu, lihat Mengubah Zona Waktu.
Menata Tanggal dan Waktu
Selain menampilkan tanggal dan waktu, Anda dapat mengatur jam perangkat keras secara manual ke waktu tertentu.
Ketika Anda perlu mengubah tanggal dan waktu jam perangkat keras, Anda dapat melakukannya dengan menambahkan opsi --set
dan --date
beserta spesifikasi Anda:
hwclock --set --date "dd mmm yyyy HH:MM"
Gantikan dd dengan tanggal (bilangan dua digit), mmm dengan suatu bulan (singkatan tiga huruf), yyyy dengan suatu tahun (bilangan empat digit), HH dengan jam (bilangan dua digit), MM dengan menit (bilangan dua digit).
Pada saat yang sama, Anda juga dapat mengatur jam perangkat keras untuk menjaga waktu di UTC atau waktu setempat dengan menambahkan opsi, masing-masing --utc
atau --localtime
. Dalam hal ini, UTC
atau LOCAL
dicatat dalam berkas '/etc/adjtime'.
Bila Anda ingin menata tanggal dan waktu ke suatu nilai tertentu, misalnya, ke "21:17, 21 Oktober 2014", dan mempertahankan jam perangkat keras dalam UTC, jalankan perintah sebagai root
dalam format berikut:
~]# hwclock --set --date "21 Oct 2014 21:17" --utc
Menyelaraskan Tanggal dan Waktu
Anda dapat menyinkronkan jam perangkat keras dan waktu sistem saat ini di kedua arah.
-
Anda dapat mengatur jam perangkat keras ke waktu sistem saat ini dengan menggunakan perintah ini:
hwclock --systohc
Perhatikan bahwa jika Anda menggunakan NTP, jam perangkat keras secara otomatis disinkronkan ke jam sistem setiap 11 menit, dan perintah ini hanya berguna pada waktu boot untuk mendapatkan waktu sistem awal yang wajar.
-
Atau, Anda dapat mengatur waktu sistem dari jam perangkat keras dengan menggunakan perintah berikut:
hwclock --hctosys
Ketika Anda menyinkronkan jam perangkat keras dan waktu sistem, Anda juga dapat menentukan apakah Anda ingin menyimpan jam perangkat keras di waktu setempat atau UTC dengan menambahkan opsi --utc
atau --localtime
. Seperti saat menggunakan --set
, UTC
atau LOCAL
dicatat dalam berkas /etc/adjtime
.
Perintah hwclock --systohc --utc secara fungsional mirip dengan timedatectl set-local-rtc false dan perintah hwclock --systohc --local adalah alternatif untuk timedatectl set-local-rtc true.
Untuk mengatur jam perangkat keras ke waktu sistem saat ini dan menjaga jam perangkat keras di waktu setempat, jalankan perintah berikut sebagai root
:
~]# hwclock --systohc --localtime
Untuk menghindari masalah dengan zona waktu dan peralihan DST, disarankan untuk menjaga jam perangkat keras di UTC. Xref:Configuring_the_Date_and_Time.adoc#exam4-sect4-synchornizing-systohc-hwclock[Menyelaraskan Jam Perangkat Keras dengan Waktu Sistem] berguna, misalnya, dalam kasus multi boot dengan sistem Windows, yang mengasumsikan jam perangkat keras berjalan di waktu setempat secara baku, dan semua sistem lain perlu mengakomodasinya dengan menggunakan waktu lokal juga. Mungkin juga diperlukan dengan mesin virtual; jika jam perangkat keras virtual yang disediakan oleh host berjalan di waktu setempat, sistem guest perlu dikonfigurasi untuk menggunakan waktu setempat juga.
Sumber Daya Tambahan
Untuk informasi selengkapnya tentang cara mengonfigurasi tanggal dan waktu dalam Fedora Rawhide, lihat sumber daya yang tercantum di bawah ini.
-
timedatectl
(1) — Halaman manual untuk utilitas baris perintah timedatectl mendokumentasikan cara menggunakan alat ini untuk query dan mengubah jam sistem dan pengaturannya. -
date
(1) — Halaman manual untuk perintah date menyediakan daftar lengkap opsi baris perintah yang didukung. -
hwclock
(8) — Halaman manual untuk perintah hwclock menyediakan daftar lengkap opsi baris perintah yang didukung.
-
Konfigurasi Lokal Sistem dan Papan Ketik mendokumentasikan cara mengkonfigurasi tata letak papan ketik.
Want to help? Learn how to contribute to Fedora Docs ›